12 November 2024
Dalam rangka memperkuat semangat kebangsaan di kalangan generasi muda, hadir di Universitas Pembangunan Panca Budi Medan dalam kegiatan Kuliah Umum bertema "Wawasan Kebangsaan dan Peran Mahasiswa dalam Memajukan Bangsa" pada hari ini 12/11/24, yang diikuti oleh ribuan mahasiswa baru UNPAB dari berbagai prodi. Acara ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai nasionalisme, memperdalam pemahaman tentang wawasan kebangsaan, serta mendorong mahasiswa berperan aktif dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Kuliah umum ini menghadirkan Edy Rahmayadi selaku KA. DPD Lemhanas Sumut dan juga sebagai Mahasiswa Hukum UNPAB Tahun 1998, yang membahas pentingnya peran mahasiswa sebagai agen perubahan yang bertanggung jawab dalam menjaga dan mengembangkan nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat yang beragam.
Dalam kuliahnya, Edy Rahmayadi menekankan bahwa wawasan kebangsaan bukan sekadar pemahaman tentang sejarah atau geopolitik, tetapi juga mencakup penguatan identitas bangsa di era globalisasi yang penuh tantangan. "Mahasiswa adalah masa depan bangsa. Dengan memiliki wawasan kebangsaan yang kuat, mereka dapat menjadi pemimpin yang tangguh, berintegritas, dan berdedikasi bagi kemajuan Indonesia," ujar Edy.
Rektor ,UNPAB Bapak Dr. H. M.Isa Indrawan, SE.,MM juga menyampaikan apresiasinya atas antusiasme mahasiswa dalam mengikuti kuliah umum ini. "Kami berharap acara ini dapat membekali mahasiswa dengan pemahaman mendalam tentang pentingnya persatuan dan kesatuan, serta menginspirasi mereka untuk mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari," ungkapnya.
Antusiasme terlihat dari keaktifan mahasiswa dalam sesi tanya jawab, di mana mereka menyampaikan pandangan dan pertanyaan terkait isu kebangsaan, keberagaman budaya, dan tantangan globalisasi yang berdampak pada identitas nasional.
Kuliah umum ini diakhiri dengan pesan dari Edy Rahmayadi agar mahasiswa terus mengembangkan diri menjadi pribadi yang berwawasan luas, toleran, dan memiliki kecintaan terhadap bangsa. "Indonesia adalah rumah kita bersama. Dengan semangat kebangsaan yang kokoh, generasi muda dapat membawa Indonesia maju dan berdaya saing di kancah internasional," tutupnya.
Acara ini diharapkan mampu menjadi landasan kuat bagi para mahasiswa dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan, mempersiapkan mereka sebagai generasi penerus yang mampu membawa Indonesia ke masa depan yang lebih baik.
19 November 2024
19 November 2024
06 November 2024
Menjadi fakultas terkemuka dalam mengembangkan ilmu-ilmu keislaman dan humaniora untuk membentuk kepribaidan yang memiliki ahklakul karimah.